Laman

Selasa, 25 September 2012

Universitas Setia Budi Mandiri Wisuda 603 sarjana


Universitas Setia Budi Mandiri (USBM) adalah salah satu universitas swasta yang dapat menciptakan Sarjana Kreatif, Inovatif, dan Mandiri sesuai Visi dan Misi perguruan tinggi. Universitas Setia Budi Mandiri (USBM) senantiasa berjuang meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia khususnya di Sumatera Utara.  Beberapa tahun lalu, kata Ketua Yayasan USBM Medan, Drs.Arnold Budiman Hutasoit, MBA, Menteri Pendidikan telah mengesahkan sistem Kuliah jarak jauh secara Elerning sesuai Keputusan Menteri (KEPMEN) No 12.  USBM Medan, katanya saat berpidato paca Acara Wisuda 603 Sarjana di Balai Sidang Hotel Tiara Medan Rabu (19/9) bukan hanya bergerak dalam bidang pendidikan tapi juga bergerak di bidang sosial dengan memberikan bantuan beasiswa kepada 50 orang dari Muhammadiyah. dan bantauan beasiswa untuk 200 orang di seluruh Sumatera Utara. 

"Dengan demikian tujuan dari pada negara kita mencerdaskan Bangsa Indonesia sesuai Undang-undang  Dasar Negara, dapat tercapai," katanya.

Hadir dalam wisuda Universitas Setia Budi Mandiri pada acara tersebut, Ketua Yayasan universitas, Drs Arnold Budiman Hutasoit, MBA, Ketua Aptisi Dr Bahdin Nur Tanjung SE MM, Sekretaris Pelaksana Kopertis Wilayah I Rudi Nababan, Ketua DPW PAN Sumut Syah Afandin, Ketua DPD PAN Medan Ahmad Arif, Rektor USBM, Drs Daniel Sitanggang,SE, MM, Ketua Panitia, Drs FJ Pinem. mewakili Kapoldasu, Walikota Medan dan sejumlah artis kondang yang merupakan mahasiswa jarak jauh universitas tersebut seperti, Gading Martin, Katon Bakagaskara, Adjie Drive, Ivan Seventeen, Adly Fairuz dan Mikail Hutasoit serta seluruh undangan. 

Sebelumnya Ketua Yayasan Drs Arnold Budiman Hutasoit mengatakan, misi yang diemban adalah menciptakan generasi muda yang inovatif, kreatif dan mandiri. Untuk itu dilakukan berbagai upaya termasuk kerjasama dengan berbagai institusi. 

Menurutnya, bangsa Indonesia bisa maju apabila memiliki sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. SDM berkualitas salah satunya melalui pendidikan.

Beasiswa

"Pada kesempatan ini kami memberikan beasiswa kepada 200 kader Partai Amanat Nasional (PAN) dan sebelumnya telah memberikan beasiswa pada 40 warga Muhammadiyah. Upaya ini untuk meningkatkan SDM," ujarnya.

Ketua DPW PAN Sumut H Syah Afandin SH menyambut baik upaya yang dilakukan USBM khususnya dalam memberikan beasiswa. "Langkah seperti ini yang harus ditiru oleh universitas lain dengan memberikan beasiswa kepada mahasiswa sehingga semua orang bisa memperoleh pendidikan tinggi," ujarnya.

Kepada Menneg PAN dan BR, Syah Afandin juga berharap agar mahasiswa yang baru lulus diberikan kesempatan menjadi PNS. "Tolong sampaikan pada pak menteri agar sarjana yang baru tamat mendapat perhatian," ujarnya.