Laman

Sabtu, 17 September 2011

Halal Bil Halal : PTPN III Perusahaan BUMN Terbaik Rangking I Laba Hingga Agustus Rp. 1,1 Trilliun

Medan – Lifaktual : PTPN III telah resmi memasuki tahapan sebagai perusahaan industry, dalam hal ini industry hilir berbasis kelapa sawit. Hal ini dikatakan oleh Komut, Achmad Manggabarani dalam sambutannya dalam acara Halal Bil Halal merayakan Idul Fitri 1432 H antar jajaran komisaris, mantan direksi, direksi, para pimpinan dan seluruh karyawan berjumlah 1500 orang di hotel Grand Aston sabtu 10 September 2011.

PTPN III patut berbangga diri, karena menjadi perusahaan perkebunan terbaik di tanah air, sebagai perusahaan perkebunan BUMN rangking I di Indonesia, PTPN III kedeoan akan memfokuskan pembangunan perumahaan karyawan di setiap unit/kebun. “Kita patut mensyukuri dengan meningkatkan etos kerja.” Katanya dengan bangga seraya atas nama jajaran Komisaris dan Direksi mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1432 H 2011 dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh karyawan dan stakeholder atas pencapaian prestasi dan kinerja yang diraih peusahaan dalam satu tahun ini.

Komutjuga mengatakan bahwa tidak hanya halal bil halal tapi pertemuan ini sama dengan rapat kerja karena banyak menyinggung seputar capaian produksi, financial dan gambaran umum perusahaan. Lebih lanjut Amri Siregar Dirut PTPN III mengatakan keuntungan hingga bulan Agustus mencapai Rp. 1,1 Trilliun atau 156 % dari RKAP tahun 2011, sehingga peningkatannya sekitar 35,08% dibanding periode yang sama tahun 2010.

Ia juga menyampaikan Progress report  pembangunan kawasan industri Sei Mangkei yang masuk dalam MP3EI ( Master Plan Percepatan Pembangunan Ekonomi Indonesia ) yang dicanangkan Presiden tanggal 27 Mei 2011 lalu, diantaranya sudah melakukan infrastruktur kawasan, PKO ( Pabrik Kernel Oil ) membangun pembangkit listrik tenaga biomassa yang akan menyuplai energi listrik di sekitar kawasan industri tersebut.

Terkait dengan investor, PTPN III telah melakukan  beauty contest  yang dimenangkan oleh perusahaan Ferostaal dari Jerman untuk pembangunan industri biodiesel yang nantinya akan diirintegrasi dengan surfactant, beta karoten dan olein. Pembangunan kawasan industri Sei Mangkei adalah untuk mengamankan industri finansial dan meningkatkan nilai tambah, daya saing melalui produk hilir, membuka peluang investasi, menstabilkan harga TBS, membuka lapangan kerja, meningkatkan kualitas SDM dan pengembangan ekonomi.

Mailanta Bangun Ketua Umum SPBUN dalam kesempatan ini mengharapkan bonus untuk karyawan bisa meningkat sesuai dengan kinerja yang dicapai dan berterima kasih kepada menejemen dengan terselenggaranya acara ini secara kontinyu yang dapat mempererat tali selaturahmi antara jajaran menejemen dan karyawan.

Selain dihibur dengan penyanyi religi, opik yang membawakan lagu-lagu bertema keagamaan untuk menghibur seluruh hadirin, Prof. DR. Ahmad Fadhil Lubis MA, Rektor IAIN Sumut, memberi siraman rohani yan mengutib Alqur’an Surat Almukminin ayat 1-13 tentang cirri-ciri orang sukses diantaranya selain melaksanakan sholat, ia harus berzakat dan rajin bersedekah.(Rel/Lifaktual)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar